Antusiasme Warga di Kampanye Dialogis Paslon Muflihun-Ade Hartati di Pematang Kapau

Potretterkini.com, PEKANBARU – Kampanye dialogis yang digelar oleh pasangan calon (Paslon) nomor urut satu, Ade Hartati Rahmad, di Kelurahan Pematang Kapau, Kecamatan Kulim, mendapat sambutan yang luar biasa dari masyarakat. Meskipun undangan awal hanya untuk sekitar 200 orang, namun antusiasme warga membludak hingga mencapai 500 orang yang hadir.

Menariknya, kehadiran massa ini bukan karena iming-iming bingkisan atau hadiah, melainkan keinginan masyarakat untuk bertemu langsung dengan calon pasangan nomor satu, khususnya Ade Hartati Rahmad. Banyak warga yang ingin berfoto langsung dengan calon tersebut, menunjukkan kedekatan dan dukungan mereka.

Baca juga : Ade Hartati Curhat ke Warga Sidomulyo Barat Pentingnya UHC Dari Kasus Anak Penjual Mainan

Acara yang diinisiasi oleh berbagai simpul relawan seperti “UUn di Hati”, “Konco Uun”, “IPTN”, dan “Urea”, yang berbasis di Kecamatan Kulim dan Tenayanraya, berjalan sukses dan mendapat pujian dari Ade Hartati Rahmad.

Dalam pidatonya, Ade menyampaikan rasa terima kasih kepada semua simpul relawan yang telah bekerja keras menggelar kampanye ini.

PT. Media Avezes Nuratjaya